Bupati Bekasi Tinjau Pembangunan Fasilitas Oksigen Medis Milik BBWM

Pj Bupati Bekasi, Dani Ramdan meninjau pembangunan fasilitas penyedia oksigen di PT. Bina Bangun Wibawa Mukti (BBWM), yang berlokasi di Desa Kedungjaya, Kecamatan Babelan, pada Sabtu (13/7/2024).

Dani Ramdan mengapresiasi PT. BBWM yang telah membangun fasilitas pengisian oksigen untuk keperluan medis.

Menurutnya progres pembangunan yang dilaksanakan dari segi sarana prasarana cukup baik, mutu bangunan pun berkualitas, sehingga fasilitas ini mampu mendukung upaya pemerintah untuk meningkatkan ketersediaan oksigen medis bagi masyarakat Kabupaten Bekasi.

“Pembangunan yang bertujuan untuk melayani masyarakat terutama dalam bidang kesehatan seperti ini sangat kami apresiasi, karena kita semua sadar betapa krusialnya peran fasilitas ini dalam meningkatkan ketersediaan oksigen,” ucapnya.

Dani menjelaskan, produksi oksigen medis yang merupakan salah satu pengembangan usaha PT. BBWM ini nantinya akan disalurkan untuk kebutuhan medis di rumah sakit, baik swasta maupun negeri, juga untuk kebutuhan masyarakat dan lainnya.

“Nantinya produksi oksigen ini bisa disalurkan ke rumah sakit, masyarakat dan lainnya yang sekiranya sangat membutuhkan oksigen,” katanya.

Hal ini menjadi bukti nyata dari komitmen Pemerintah Kabupaten Bekasi bahwa fasilitas kesehatan tidak hanya memadai dari segi medis, tetapi juga dalam hal aksesibilitas dan keberlanjutan layanan.

“Saya ucapkan terimakasih kepada PT. BBWM telah membantu komitmen dari Pemkab Bekasi dalam hal aksesibilitas dan keberlanjutan pelayanan bagi rumah sakit di Kabupaten Bekasi,” terangnya.

Pj Bupati Dani Ramdan juga mendorong PT. BBWM untuk terus menggali potensi dalam mengembangkan usaha dan rencana bisnis, maupun peluang dari berbagai pihak swasta lainnya guna memajukan BUMD PT. BBWM.

Dani berharap, fasilitas ini tidak hanya berfungsi bagi sarana teknis semata, tetapi simbol komitmen dan langkah besar bersama untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

“Saya berharap ini terus berlanjut dan mampu memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.” katanya.

Sementara itu, Direktur Utama PT. BBWM Prananto Sukodjatmoko, menyampaikan rasa optimisnya terhadap lini usaha baru ini karena diharapkan dapat meningkatkan pendapatan BBWM dari bisnis eksisting yang telah ada.

“Saya berharap usaha baru dari BBWM ini mampu menambah pendapatan dan membantu pelayanan kepada masyarakat.” katanya.

Komisaris Utama PT. BBWM, Herman Hanapi menyampaikan hibah mesin oksigen ini sebagai bentuk diversifikasi usaha BBWM yang berguna menyuplai, menjaga, dan menjamin ketersediaan kapasitas oksigen medis yang lebih aman, khususnya di Kabupaten Bekasi.

“Hibah mesin oksigen ini diberikan pengelolaannya kepada BUMD sehingga kebutuhan oksigen medis di Kabupaten Bekasi menjadi lebih aman. Ke depannya akan ada diversifikasi usaha lain, bersamaan dengan bisnis yang ada saat ini.” terangnya

Leave a Reply

Your email address will not be published.